OPPO A11k Smartphone Entry Level Harga Bersahabat Begini Spesifikasinya

Kreapic - OPPO A11k 


Kreapic — Oppo A11k, smartphone terbaru dari pabrikan ternama Oppo resmi meluncur untuk pasar Indonesia (18/11/20). Oppo A11k merupakan salah satu smartphone seri A yang menyasar kelas entry level dan tentu menghadirkan beragam pembaruan teknologi di kelas ini. Smartphone Oppo A11k hadir dengan pembaruan sejumlah fitur, seperti pada kamera sampai pada performanya.Dari keterangannya saat ini Oppo sudah dijual baik secara online maupun offline pada gerai Oppo, Toko online dan toko yang bermitra dengannya.


Menyasar segmen pasar entry-level smartphone ini hadir dengan harga yang sangat bersahabat, namun dengan status smartphone satu jutaan bukan berarti Oppo tidak memperhatikan kualitas dan kuantitas produk. Memiliki prinsip akan menghadirkan teknologi sampai pada pasar entry level, smartphone ini tentu saja sudah memiliki konfigurasi yang baik dengan harga miring.


Berbicara mengenai dapur pacu Oppo A11k sudah dibekali dengan chipset yang handal untuk kelas entry level, hadir dengan prosesor 4 inti MediaTek Helio P35 yang mana lebih diunggulkan pada penggunaan baterai. Tak hanya itu smartphone ini dihadirkan untuk menambah pengalaman pengguna dengan diklaim mampu bertahan untuk penggunaan daya baterai yang lama yakni 17 jam pemakaian. Ditunjang oleh software OS Android 9 dengan tampilan Color OS 6.1.2 akan membuatmu nyaman menggunakannya.

Membawa baterai bongsor berkapasitas 4230mAh smartphone ini sudah bisa menjawab kebutuhan penggunaan, baik itu untuk daily driver-mu atau bahkan digunakan untuk menyelesaikan pekerjaan dalam kategori ringan hingga menengah dan tentu ini akan menjadi pertimbangan tersediri bagi kamu yang sangat berpatokan pada daya baterai.

Hadir dengan varian RAM/ROM 2/32GB serta sudah ditunjang perluasan memory hingga 256GB menggunakan micro SD, juga akan memberikan pengalaman tersendiri bagi para penggunanya. Meski memang untuk ukuran kapasitas RAM tidak terlalu support jika kamu ingin memainkan game berat pada smartphone ini, namun akan sangat bermanfaat jika kamu menggunakan perangkat sebagai penunjang pekerjaan seperti berjualan, bermain medsos, atau bahkan hanya digunakan sebagai ponsel untuk menjalankan kegiatan wirausaha ini tentu sangat membantu dikarenakan kapasitas penyimpanannya serta keunggulan pada fitur yang dijamin akan membuatmu bahagia.


Membawa keunggulan lain dari sisi layar yang sudah dilengkapi teknologi pelindung mata berjenis waterdrop ukuran layar 6,22 inci yang telah dilengkapi Gorilla Glass 3 dengan resolusi 1520x720, hal ini juga akan membuatmu nyaman meski harus menatap layar ponsel hingga berjam-jam.Filter pelindung sendiri dihadirkan guna melindungi penglihatan saat kamu harus bekerja atau menonton video dengan smartphone ini, perlindungan berguna untuk mencegah terjadinya ketegangan pada mata yang dikarenakan cahaya biru layar ponsel.


OPPO A11k Smartphone Terbaru
Kreapic - OPPO A11k Smartphone

Dari sisi kamera, smartphone ini juga telah dibekali dengan kamera utama berteknologi AI 13MP(f/2.2) serta medukung mode burst dan dapat diperbesar hingga 6x zoom, tak hanya itu kamera potrait 2MP(f/2.4) juga akan memberikanmu kepuasan melalui efek bokeh dan hadirkan kesan foto ala-ala. Pada sisi kamera depan smartphone ini juga telah dilengkapi 5MP dengan fitur AI Beautification yang dapat mengoptimalkan kualitas foto selfiemu. AI Beautification sendiri merupakan sebuah fitur yang dapat secara otomatis mendeteksi jenis kulit, jenis kelamin, usia, dan usia sebagai solusi untuk mempercantik wajah dengan tahap penyesuaian. Sementara, untuk kamu yang cinta akan video pendek smartphone ini juga telah fitur Soloop Smart Video yang mana dapat kamu pergunakan untuk editing serta penyuntingan video dengan filter sinematik.


Baca juga : Ponsel Terbaru OPPO dengan Kamera Depan Dibalik Layar, begini penampakannya


Tak sampai disitu, smartphone Oppo A11k juga telah dilengkapi dengan fitur Dirac Smart Sound Effect yang berguna untuk pengoptimalan kualitas suara, fitur ini dapat secara otomatis beralih pada pengaturan efek suara sesuai aplikasi yang kamu gunakan seperti menonton video, mendengarkan musik, atau saat bermain game.


Berikut Spesifikasi Lengkap Oppo A11k :


Layar

Waterdrop 6.22 Inci 1520x720

Chipset

Mediatek P35 (4 Inti)

Kamera

Depan:
5 MP

Belakang:
Main 13 MP
Bokeh 2MP

Sistem Operasi

Android 9 Color OS 6.1.2

Memory

2GB RAM + 32GB Internal Storage

Baterai

4320mAh

Fitur dan Sensor

Fingerprint , Face Unlock    

 

Berbicara mengenai desain ponsel, Oppo A11k juga sudah dirancang dengan desain ergonomis aspek rasio layar 19:9 dan telah dilengkapi dengan sensor sidik jari pada bagian belakang, selain itu ponsel ini juga telah dilengkapi dengan facial unlock yang dikalim mampu membuka kunci layar dalam waktu 0,08 detik. Selain itu, dari sisi tampilan body ponsel ini juga hadir dengan dua varian warna yakni Biru dan Hitam dengan desain acak bermotif berlian.


Untuk harga sendiri smartphone Oppo A11k dibanderol pada kisar harga 1,7juta - 1,8 jutaan dan tentu sudah tersedia pada gerai toko online dan offline atau gerai yang bermitra dengan Oppo.

Bagaimana sobat apa kamu tertarik untuk membelinya? sertakan juga pendapatmu pada kolom komentar ya.

Post a Comment

Previous Post Next Post