Cara Mudah Menghemat Baterai Smartphone Pada Realme UI

Cara Mudah Menghemat Baterai Smartphone


Kreapic Smartphone kini dikenal memiliki kapasitas baterai yang cukup besar dan hampir rata-rata berkapasitas 5000mAh. Begitu juga dengan beragam smartphone pabrikan Realme pada umunya, dimulai dari kapasitas 4500an sampai lebih dari 5000an. Hal ini juga diketahui karena smartphone telah menjadi barang yang sangat kamu perlukan dan barang yang paling sering kamu gunakan sehari-hari.

Memiliki smartphone dengan kapasitas baterai yang besar dan sudah ada beberapa varian yang dilengkapi dengan inovasi fast charging dengan rata-rata kecepatan pengisian sudah mencapai angka 30 menit, luar biasa bukan. Terlebih dengan gaya hidup orang yang kini harus berpacu dengan waktu dan cinta akan kecepatan tentu hal ini akan menunjang kegiatanmu yang sibuk.

Demikian juga dengan kapasitas baterai yang besar tentu akan membutuhkan waktu pengisian daya yang lama, namun pada sebuah kesempatan kamu pernah mengalami hal yang membuatmu jengkel jika sewaktu bangun tidur baterai smartphone-mu lowbat, sementara kamu harus buru-buru berkegiatan. Namun beruntunglah jika smartphone kesayangan sudah dilengkapi dengan fitur fast charging itu artinya kamu tidak butuh waktu lama untuk melakukan pengisian daya meski hanya sebentar. Hal ini tentu akan berpengaruh pada kegiatanmu bukan?. Lalu bagaimana mengatasinya?

Pengoptimalan daya smartphone juga tidak lepas dari dukungan software yang selalu up to date, selain menjaga perangkat tetap berada pada kondisi yang baik, dan menjamin keamanan perangkat, software yang rajin diperbarui juga membawa beragam manfaat dan perbaikan pada sisi sistem. Hal ini tentu juga termasuk pada pengoptimalan penggunaan baterai, begitu juga dengan smartphone Realme yang kini telah menggunakan Realme UI sebagai software dari sisi tampilan. Pengoptimalan pada penggunaan baterai dan memilimalisir aplikasi yang berkemungkinan sebagai biang yang membuat bateraimu boros juga terus dikembangkan pada setiap pembaruannya.

Untuk kamu yang menggunakan smartphone Realme dan terbiasa dengan tampilan UI-nya yang ciamik, tentu hal ini akan menjadi kepuasan tersendiri saat semua fitur menarik dapat berfungsi dengan baik. Terlepas dari itu perlu kamu ketahui bahwa kapasitas baterai yang besar sekalipun juga tidak akan menjamin  daya baterai smartphone-mu dapat bertahan, terlebih jika kamu gunakan untuk waktu yang lama sebagai penunjang kegiatan sehari-hari, apalagi jika kamu gunakan untuk bermain game. Nah agar kamu tidak jengkel karena daya smartphone tiba-tiba drop, maka kreapic memiliki beberapa cara agar smartphone dapat menghemat penggunaan baterai pada Realme UI.    

Berikut cara mudah menghemat baterai smartphone pada Realme UI :


1.    Gunakan selalu fitur dark mode.
 
Kreapic - Fitur Dark Mode
 

Dark mode merupakan sebuah inovasi terbaik yang hadir pada pembaruan Realme UI, fitur ini dapat kamu guna jika pengkat sudah diupgrade pada versi terbaru dan Android 10. Untuk menggunakan fitur ini tentu sangat mudah, kamu hanya tinggal klik logo cahaya pijar pada menu bar, atau dengan membuka pengaturan -> layar dan kecerahan -> aktifkan mode gelap (dark mode).

2.    Hapus tugas/aplikasi yang tidak kamu gunakan lagi.

Kreapic - Fitur Hapus Tugas

Setelah kamu tidak lagi menggunakan aplikasi, biasakan untuk selalu menghentikannya dengan cara hapus tugas atau keluarkan semua aplikasi yang sudah tidak digunakan dengan cara swipe ke atas -> hapus tugas. Namun perlu kamu perhatikan, hal ini dapat kamu lakukan jika memang kamu sudah berhenti membuka aplikasi.

3.    Aktifkan Beku Cepat Aplikasi

Kreapic - Fitur Beku Cepat Aplikasi


Untuk beberapa kasus, kadang kamu tidak ingin dibuat kesal dengan keadaan smartphone yang hang atau justru terasa berat. Hal ini juga dipengaruhi oleh beberapa aplikasi yang berjalan di background tanpa sepengetahuanmu. Lantas bagaimana mengatasinya? Tenang, kamu cukup menggunakan fitur bekukan aplikasi pada Realme UI dengan cara buka pengaturan -> baterai -> Beku cepat aplikasi dan silakan pilih aplikasi yang ingin kamu bekukan, hal ini juga akan mencegah aplikasi untuk berjalan pada latar belakang (Background). Namun perlu kamu ingat untuk mengaktifkan fitur ini tentu sedikit akan mengurangi kecepatan notifikasi yang kamu dapat dari aplikasi yang kamu bekukan.

4.    Optimalkan Penggunaan Baterai

Kreapic - Fitur Optimalkan Baterai


Sejalan dengan cara yang ketiga, kamu juga dapat menghemat penggunaan baterai dengan menggunakan fitur hemat baterai pada menu baterai. Caranya cukup dengan tekan button hemat baterai lalu aplikasi akan secara otomatis menghentikan aplikasi yang boros baterai setelah itu kamu dapat menekan button selesai.

5.    Mode Performa

Kreapic - Mode Performa


Pada menu baterai tadi, kamu dapat  memilih mode mana yang akan dijalankan pada smartphone, mulai dari mode performa tinggi, performa pintar, dan performa rendah, dan untuk menghemat baterai kamu dapat memilih mode performa rendah. Tapi, untuk kamu ketahui smartphone saat mode performa rendah kamu pillih tidak akan berjalan secara optimal dan disarankan untuk mengaktifkan mode ini saat daya bateraimu memang dalam keadaan lemah.
 

6.    Pengoptimalan Baterai Layar

Kreapic - Pengoptimalan Baterai Layar


Sejalan dengan mode performa, pada menu baterai kamu juga dapat mengoptimalkan penggunaan baterai dengan memilih beberapa mode. Tentu untuk mengurangi penggunaan baterai kamu dapat memilih menu paling bawah yaitu Mode Super Hemat daya. Hal ini perlu kamu ketahui saat memilih mode ini, tampilan layar, animasi, dan transisi tidak akan begitu mulus berjalannya.

7.    Aktifkan Mode Penerbangan (Flight Mode)

Kreapic - Mode Penerbangan


Saat dalam keadaan genting, saat kamu tidur, atau saat keadaan daya batrai lemah kamu dianjurkan untuk mengaktifkan mode ini. Hal ini dianjurkan karena dengan mengaktifkan mode penerbangan smartphone-mu akan lebih menghemat baterai, dikarenakan smartphone tidak akan menggunakan jaringan dan aplikasi tidak akan berjalan dengan sendirinya.

8.    Aktifkan fitur super siaga tidur

Kreapic - Mode Super Siaga Tidru (Beta)

Realme UI kini telah mengoptimalkan penggunaan baterai dengan hadirkan fitur super siaga tidur, untuk beberapa smartphone mode ini dapat kamu aktifkan dengan cara pilih menu pengaturan -> Realme lab -> aktifkan super siaga tidur. Fitur ini akan secara otomatis memahami penggunaan smartphone dan secara otomatis akan mengoptimalkan penggunaan baterai saat kamu terlelap.

Bagaimana sobat, cukup mudah bukan untuk menghemat baterai smartphone pada Realme UI? Namun tentu masih ada cara lain yang dapat kamu gunakan untuk menghemat penggunaan baterai smartphone lainnya. Yuk, berbagi ilmu tutorialnya dengan cara meninggalkan komentar pada kolom dibawah.
 

Post a Comment

Previous Post Next Post