Telegram serta fitur-fitur terbaiknya. |
Kreapic : Telegram, siapa yang tidak tahu dengan salah
satu aplikasi perpesanan instan yang ada. Meski sebelumnya pernah diblokir di
wilayah Indonesia, namun kini aksesnya telah dibuka kembali.
Aplikasi besutan
Telegram Messenger LLP tersebut kini telah digunakan lebih dari 100 juta
pengguna aktif bulanan(wikipedia) kini
telah mampu membius penggunanya dengan banyak fitur yang mereka tawarkan dan
tidak ada pada aplikasi perpesanan lainnya. Ada beragam fitur yang tersedia
didalamnya serta dapat kamu manfaatkan secara gratis sehingga memudahkan kamu
untuk berkomunikasi dengan orang-orang tersayang, berkomunikasi dengan rekan kerja, bahkan boss
kantormu. Adapun satu satu fitur yang
tersedia, ialah secret chat.
Apa itu secret chat telegram?
Secret chat adalah
sebuah fitur yang memungkinkan kamu memulai obrolan yang bersifat rahasia, dan
mampu menjaga kerahasiaan pesan yang kamu kirim ke user lain, sesuai pilihan. Secret
chat tidak akan memberimu izin untuk melakukan screenshot layar percakapan, dan
yang lebih hebatnya kamu tidak perlu khawatir pesan akan terbaca oleh orang
lain jika lupa men-delete pecakapan karena secret chat menyediakan layanan opsi
penghancur atau penghapus pesan secara otomatis dan kamu dapat mengatur jangka
waktu pesan, misal kamu atur mulai dari satu detik hingga satu minggu.
Lalu yang paling
penting dari fitur ini, saat kamu melakukan login dengan perangkat yang berbeda
maka secret chat yang pernah dilakukan tidak akan muncul pada device lain yang
kamu gunakan. Riwayat secret chat tidak akan tampil, maka dengan cara ini kamu
tetap dapat menjaga secret chat yang digunakan sebelumnya. Selain itu, fitur
forward pesan tidak akan aktif pada secret chat. Sangat rahasia bukan?
Lalu, bagaimana cara menggunakannya?
Ada dua cara yang
dapat kamu lakukan untuk memanfaatkan secret chat diantarnya:
Pertama, gunakan dan klik icon pensil untuk memulai percakapan yang ada pada halaman utama,
Selanjutnya pada
halaman kontak pilih secret chat.
Kedua, dapat dilakukan melalui tabbar, pilih icon garis tiga di atas.
Selanjutnya, pada halaman drawer profilmu silahkan pilih menu secret chat.
Memulai obrolan
melalui secret chat akan menjadi solusi terbaik guna kerahasiaan pesanmu. Hal ini
dibuat dengan sedemikian rupa guna mencegah kebocoran data percakapan hingga mampu
mencegah adanya penyedapan.
Nah itu baru salah
satu fitur hebat yang dimiliki telegram lalu bagaimana dengan fitur lainnya,
baik. Sebelumnya, tahukah kamu bahwa di Telegram kamu juga dapat memiliki asisten
pribadi virtual. Hebat bukan?
Berbicara mengenai asisten
pribadi virtual hal yang pertama kita pikirkan adalah sebuah aplikasi miliknya
google bukan, yakni google assistant. Namun, di telegram kamu tidak perlu repot
harus menginstal aplikasi besutan google tersebut. Asisten pribadi di telegram
baru akan dapat kamu manfaatkannya setelah kamu membuat sebuah telegram bot
guna mewujudkan asisten pribadi virtual sesuai keinginan dan dapat membantumu
menemukan hal-hal baru pada sistem perpesanan.
Apa itu bot telegram?
Bot telegram yaitu
sebuah robot yang telah diprogram dengan berbagai perintah guna bisa menjalankan
serangkaian instruksi yang diberikan oleh pengguna. Dalam artian sederhana, bot
hanyalah sebuah akun yang dioperasikan perangkat lunak penyedia fitur AI.
Dengan adanya bot
tersebut akan menjadi sangat mungkin asisten pribadimu segera terwujud. Lalu,
Bagaimana cara membuat bot telegram?
Untuk membuat bot
sendiri hal pertama yang harus kamu lakukan dengan search pada menu pencarian,
lalu ketikkan @BotFather.
Telegram bot father |
Kenapa harus bot
father? Karena untuk membuat sebuah bot,
kamu harus memanfaatkannya guna membuat dan mendapatkan API Key.
Pertama, kamu harus
memulai interaksi dengan BotFather, caranya tinggal klik placeholder yang
tersedia “Mulai”
Kedua, kamu harus
memilih opsi /newbot dan masukkan nama bot dengan usernamenya. Pada username
jangan lupa untuk menambah _bot pada bagian akhir.
Ketiga, kamu akan diberi
kode API guna mengakses bot yang telah dibuat tadi. Ingat, jangan sampai satu
orangpun tahu dengan API kode ini.
Maka setelah
mendapatkan API kode tadi berarti kamu sudah memiliki sebuah bot yang nantinya
dapat kamu isikan beragam perintah agar dapat menjadi assiten virtual
pribadimu.
Cara membuat asisten Virtual dengan bot
telegram
Pertama, setelah tadi
kamu memiliki bot dan API Key-nya. Kamu dapat mengunjungi dan mengatur perintah
virtual asisten di @manybot
ManyBot Telegram |
Kedua, klik perinta
create new bot maka kamu akan diminta paste-kan API Key dari BotFather tadi.
Ketiga, setelah API
Key dipastekan maka virtual pribadi dapat kamu isi dengan kalimat yang kamu
mau, selanjutnya dapat kamu atur dengan perintah-perintah yang kamu inginkan
guna memenuhi keinginan akan sebuat asisten virtual pribadi.
Tapi buat kamu yang
tidak mau repot untuk membuatnya sendiri, kini asisten virtual pribadimu dapat
secara otomatis kamu dapatkan. Ada beragam bot yang bisa menjadi rujukan, salah
satunya Carik bot.
Carik Bot |
Apa itu carik bot?
Carik bot adalah
sebuah bot yang mampu menjadi asisten virtual pribadimu, yang dapat menjawab
pertanyaan darimu. Diantaranya :
-
Info hari
dan jam
-
Jadwal sholat
-
Berhitung
-
Arti kata
-
Cek resi
pengiriman
-
Cari lokasi
-
Kalender
Nah dengan cara
demikian berarti kamu sudah sah memiliki asisten pribadi lho sobat.
Post a Comment